Posts

Showing posts from 2019

TEORI PERMINTAAN UANG

Image
1.       Teori Permintaan Uang Klasik Teori ini sebenarnya adalah teori mengenai permintaan dan penawaran akan uang, beserta interaksi antar keduanya. teori ini fokus pada hubungan anatara penawaran uang atau jumlah uang yang beredar dengan nilai uang atau tingkat harga. Perubahan akan jumlah uang beredar atau penawaran uang berinteraksi dengan permintaan akan uang dan selanjutnya menentukan nilai uang. 2.       Teori Permintaan Uang Keynes Teori uang Keynes adalah teori yag bersumber dari teori Cambridge, tetapi Keynes mengemukakan sesuatu yang berbeda dengn teori moneter tradisi klasik. Perbedaan ini terletak pada penekanan fungsi uang yang lain sebagai store of value dan bukan hanya sebagai means of exchange (alat tukar atau transaksi). Teori Keynes kemudian dikenal dengan nama teori Liquidity Preference. Keynes menyatakan bahwa motif seseorang memegangng uang tunai karena didorong oleh tiga motif, yaitu sebagai berikut: a.        Motif Transaksi seseorang memegang u

JENIS DAN FUNGSI LEMBAGA KEUANGAN BUKAN BANK, SERTA REFORMASI SEKTOR PERBANKAN DI INDONESIA

JENIS-JENIS DAN FUNGSI LEMBAGA KEUANGAN BUKAN BANK, REFORMASI SEKTOR PERBANKAN DI INDONESIA 1.       Jenis-Jenis Dan Fungsi Lembaga Keuangan Bukan Bank Terdapat 8 jenis lembaga keuangan bukan bank diantaranya yaitu: 1)       Perusahaan Asuransi Adalah perusahaan yang memberikan jasa-jasa dalam penanggulangan risiko atas kerugian, kehilangan manfaat dan tanggung jawab hukum pada pihak ketiga karena adanya peristiwa ketidakpastian. Secara mudah dikatakan bahwa asuransi adalah sebuah penjamin atas suatu hal yang terjadi kepada seseorang jika terjadi peristiwa yang tidak terduga yang mengakibatkan kerugian tertentu. Dalam asurangsi terdapat dua hal yang perlu dipahami sebelum melakukan perjanjian dengan pihak asuransi, yaitu sebagai berikut. a.        Polis asuransi yaitu surat kontrak pelaksanaan asuransi yang berupa adanya kesepakatan kedua belah pihak. b.       Premi asuransi yaitu uang pertanggungan yang dibayar oleh tertanggung kepada penanggung Berdasarkan penjelasa

BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN BUKAN BANK

Bank  merupakan sebuah lembaga intermediasi keuangan yang umumnya didirikan dengan kewenangan untuk menerima simpanan uang, meminjamkan uang, dan menerbitkan promes atau yang dikenal sebagai  banknote . Selain pengertian menurut Undang-Undang, terdapat sebuah pemahaman mengenai bank menurut Fockema Andreae (Irham, 2014) yang mengatakan bahwa bank adalah suatu lembaga atau orang pribadi yang menjalankan perusahaan dalam menerima dan memberikan uang dari dan kepada pihak ketiga. Sedangkan  lembaga keuangan bukan bank  tidak berarti lembaga keuangan yang tidak melakukan kegiatan keuangan seperti halnya yang dilakukan oleh bank, hanya saja lembaga keuangan bukan bank merupakan lembaga keuangan yang memberikan jasa dalam hal keuangan tetapi bukan merupakan bank. Untuk mempermudah pemahaman, perhatikan tabel berikut ini (Irham, 2014). Kegiatan Lembaga Keuangan Bank Bukan Bank Penghimpun Dana ·            Secara langsung berupa simpanan dana masyar

PERAN UANG DALAM PEREKONOMIAN

Peranan uang dalam kegiatan pereknomian terdapat 5 peranan yaitu perputaran uang dan barang, uang dan suku bunga, uang dan kegiatan ekonomi sektor rill, uang dan harga, pengendalian uang yang beredar. Tetapi yang akan di bahas pada blog ini hanya 3 peran uang dalam perekonomian, karena 2 peran uang dalam perekonomian sudah dibahas pada blog sebelumnya. ketiga peranan itu sebagai berikut: 1.         Uang dan kegiatan ekonomi sektor riil Terdapat dua pengaruh uang terhadap kegiatan ekonomi sektor rill yaitu pengaruh bersifat langsung dan tidak langsung. Pengaruh tidak langsung seperti penurunan suku bunga akan menurunkan biaya pendanaan kegiatan investasi, dan selanjutnya akan mendorong kegiatan investasi dalam kegiatan ekonomi. 2.         Uang dan harga Perkembangan ekonomi tercemin pada permintaan agregat   (aggregate demand)   masyarakat akan semua barang dan jasa yang diproduksi dalam sebuah mekanisme perekonomian. Dalam kegiatan produksi harus didukung oleh ketersediaan su

PERAN UANG DALAM PEREKONOMIAN

Peranan uang dalam perekonomian selain dapat memudahkan pertukarang barang dan jasa juga dapat mempersingkat waktu dan usaha yang diperlukan oleh orang yang membutuhkan dana atau diperlukan untuk melakukan perdagangan.   Menurut Nopirin (2007), uang tidak lain adalah segala sesuatu yang dapat dipakai/diterima untuk melakukan pembayaran baik barang, jasa maupun utang.   Terdapat hubungan yang saling berkaitan antara uang dengan kegiatan perekonomian yang dianggap sebagai suatu hal yang bersifat alami karena semua kegiatan seperti produksi, investasi dan konsumsi selalu melibatkan uang.    Uang tidak hanya digunakkan untuk mempermudah transaksi di pasar barang,   namun uang dapat menjadi komoditas yang diperdagangkan di   pasar uang. Dalam bagian ini, kita akan mengenal tentang peranan uang dalam kegiatan perekonomian. 1.         Perputaran Uang dan Barang Perkembangan perekonomian dapat diketahui melalui indikator-indikator sektor riil (barang dan jasa), dan indikator-indikator se

KONSEP DASAR EKONOMI MONETER

1.         PASAR UANG, HARGA UANG DAN UANG YANG BEREDAR Pasar uang   merupakan suatu pasar yang menyediakan sarana pengalokasian atau sarana alternatif untuk pinjaman dana jangka pendek bagi lembaga-lembaga keuangan, perusahaan-perusahaan non keuangan, dan peserta lainnya baik dalam memenuhi kebutuhan jangka pendeknya maupun untuk penempatan dana. Pasar uang mencakup tiga unsur pasar yakni penawaran, permintaan dan interaksi keduanya dalam pembentukan harga serta jumlah keseimbangan. Penawaran uang dalam kehidupan sehari-hari dikenal dengan istilah   jumlah uang beredar . Para pelaku di   sisi penawaran adalah lembaga-lembaga yang mempunyai kewenangan untuk menciptakan uang dan mempengaruhi jumlah uang yang beredar. Lembaga-lembaga tersebut yaitu bank sentral dan lembaga keuangan menurut undang-undang. Lalu para pelaku disisi permintaan adalah masyarakat, baik orang perorangan ataupun badan hukum.   Harga uang   sendiri merupakan tingkat harga umum. Oleh karena itu, interaksi antara

Konsep Dasar Ekonomi Moneter

RUANG LINGKUP EKONOMI MONETER Ekonomi moneter membahas mengenai tentang  kebijakan moneter dan pemahaman tentang proses penciptaan uang, peranan dan fungsi uang dalam  perekonomian, serta fungsi bank sentral, tingkat bunga, sistem moneter serta pengaruhnya terhadap jumlah uang yang beredar  dan pembayaran internasional. Menurut Nopirin (2007), ekonomi moneter merupakan bagian dari ilmu ekonomi yang mempelajari tentang sifat, fungsi serta pengaruh uang terhadap kegiatan ekonomi. Secara sederhana kegiatan ilmu ekonomi moneter yaitu bank sentral merupakan bank yang diberi kewenangan untuk mencetak uang kemudian mendistribusikan kepada masyarakat, jumlah uang yang beredar di masyarakat perlu diatur agar dapat mempengaruhi perekonomian sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai pemerintah yaitu stabilitas nilai tukar dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Sebagai seorang warga negara kita sudah seharusnya memahami konsep dasar tentang ekonomi moneter ini, supaya kita dapat mengetahui a